Daftar Harga Sayur Mayur di Pasar Induk Cibitung Hari Ini 2024

Giring Maulana

Menjelang hari-hari besar seperti lebaran, natal ataupun tahun baru, harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung hari ini dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu. Perubahannya bisa saja terjadi entah itu kenaikan ataupun penurunan.

Tak hanya saat hari-hari besar saja, tetapi ada beberapa penyebab lain di mana memberikan pengaruh terhadap perubahan harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung hari ini. Untuk penyebabnya tidak jauh berbeda dengan harga sayuran di Pasar Induk Kramat Jati.

Beberapa penyebabnya antara lain, kebutuhan akan sayur mayur di Pasar Induk Cibitung mengalami peningkatan dan tidak berimbang dengan produksi atau stok yang ada. Sayangnya hal ini cukup jarang diketahui oleh warga sekitar pasar tersebut.

Meskipun begitu tak perlu khawatir, karena kami akan mengulas secara mendetail mengenai harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung hari ini. Untuk mengetahui detail harga kebutuhan pokok tersebut, silakan simak ulasan di bawah ini.

Daftar Harga Sayur Mayur di Pasar Induk Cibitung Terbaru

Daftar Harga Sayur Mayur di Pasar Induk Cibitung Terbaru

Bagi masyarakat sekitar Bekasi, tentunya perlu memperhatikan tentang perkembangan harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung hari ini. Pasalnya dengan mengetahui hal tersebut, bisa digunakan sebagai perbandingan di tempat lain. Dengan begitu kalian dapat mempertimbangkan kembali ketika hendak berbelanja sayur mayur di Pasar Induk Cibitung.

Namun perlu diketahui bahwa harga sayur di Pasar Induk Cibitung setiap harinya bisa terjadi perubahan. Hal itu pun berlaku untuk semua jenis sayur-sayur. Meskipun begitu untuk perubahan harganya tidak terlalu signifikan. Berikut adalah harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung terbaru.

1. Jagung

Pertama ada jagung di Pasar Induk Cibitung di mana harganya cenderung lebih murah dan perubahannya tidak begitu signifikan. Untuk harga jagung di pasar ini dijual pada kisaran Rp 7.000 – Rp 10.000 per kg. Perubahannya tidak berpengaruh karena persediaan jagung dengan kebutuhan masyarakat dinilai masih cukup memadai.

2. Buncis

Daftar harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung adalah buncis. Diketahui jenis sayuran tersebut harganya lebih stabil. Lantas berapa sebenarnya harga buncis di Pasar Induk Cibitung? Harga sayuran ini mulai dari Rp 10.000 per kg.

3. Kol

Kol menjadi salah satu sayur mayur di Pasar Induk Cibitung di mana kerap dicari ibu rumah tangga untuk membuat masakan seperti sop. Harga jenis sayuran per hari ini diperkirakan mencapai Rp 4.000 per kg. Sedangkan kembang kol di Pasar Induk Cibitung dijual seharga Rp 11.000 per kg.

4. Wortel

Wortel termasuk sebagai sayur mayur memiliki manfaat cukup banyak bagi kesehatan tubuh seseorang. Tak heran jika sayuran ini kerap dicari oleh orang di mana berkunjung ke Pasar Induk Cibitung. Harga wortel per kg di Pasar Induk Cibitung yaitu Rp 5.000 hingga Rp 8.000.

5. Kol Bulat

Di Pasar Induk Cibitung juga menjual sayur mayur kol bulat. Harga jenis sayur tersebut sempat mengalami peningkatan ketika 3 tahun lalu. Saat itu, kol bulat naik harganya sekitar Rp 150.000 per karung.

Namun hingga hari ini besaran harga kol bulat di Pasar Induk Cibitung lebih normal dengan kisaran berada di angka Rp 130.000. Jenis sayuran tersebut memang cenderung lebih mahal jika dibandingkan dengan kol biasa.

6. Kentang

Bagi masyarakat Indonesia, kentang kerap dijadikan sebagai penambah karbohidrat. Oleh karenanya permintaan akan kebutuhan kentang di Pasar Induk Cibiting dinilai cukup tinggi. Per hari ini, pasar tersebut menjual kentang dengan besaran biaya mencapai Rp 14.000 untuk satu kilo.

7. Kacang Panjang

Beberapa waktu belakangan, harga kacang panjang di Pasar Induk Cibitung sempat terjadi penurunan cukup signifikan. Setelah ada pengurangan biaya kurang lebih mencapai Rp 10.000, kini kacang panjang di pasar tersebut dijual sebesar Rp 15.000.

8. Tomat

Tak ketinggalan kami juga telah merangkum informasi mengenai harga tomat di Pasar Cibitung berdasarkan beberapa sumber. Jenis sayuran tersebut memang kerap dicari oleh masyarakat. Kini tomat di Pasar Induk Cibitung dijual seharga Rp 10.000, setelah sebelumnya ada penurunan sebesar Rp 8.000.

9. Bawang

Bawang merupakan salah satu bumbu dapur yang seringkali dijadikan untuk memasak sebuah hidangan. Di Pasar Induk Cibitung tersedia bawang merah, bawang bombai, bawang putih. Ketiganya dipatok dengan besaran harga berbeda-beda.

Untuk harga bawang putih di Pasar Cibitung hari ini dijual dengan harga sebesar Rp 20.000 per kilogramnya. Biayanya memang relatif lebih mahal karena jenis bahan baku tersebut terdapat kualitas tinggi.

Lalu bawang bombai di Pasar Induk Cibitung besaran harganya hari ini mencapai Rp 13.000 per kg. Sedangkan bawang merah di mana kerap dibeli oleh masyarakat memiliki harga sekitar Rp 18.000 per kg.

10. Cabai

Terakhir ada cabai yang tersedia di Pasar Induk Cibitung di mana paling banyak dibeli oleh warga sekitar. Pasalnya cabai memang termasuk ke dalam komoditas kebutuhan utama bagi ibu rumah tangga. Oleh karena itu untuk harga juga akan menyesuaikan terhadap permintaan pasar.

Namun perlu diketahui cabai rawit, cabai hijau serta cabai merah memiliki perbedaan harga. Cabai rawit hijau di Pasar Induk Cibitung dijual dengan harga mencapai Rp 12.000, cabai merah keriting Rp 25.000, cabai merah Rp 14.000.

Penyebab Perubahan Harga Sayur Mayur di Pasar Induk Cibitung

Penyebab Perubahan Harga Sayur Mayur di Pasar Induk Cibitung

Tak hanya mengetahui harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung saja, tetapi kalian juga perlu memahami tentang penyebab terjadinya perubahan biaya. Ada beberapa faktor di mana dapat menyebabkan penurunan ataupun kenaikan harga. Berikut adalah penyebab terjadinya perubahan harga sayur di Pasar Induk Cibitiung.

  • Biaya produksi seperti pestisida maupun pupuk bisa mempengaruhi harga jual sayur mayur.
  • Kenaikan harga BBM juga berimbas terhadap harga sayur di Pasar Induk Cibitung hari ini. Mengingat hal itu dapat meningkatkan biaya transportasi serta distribusi.
  • Musim panen berlimpah pun menyebabkan penurunan harga sayur di Pasar Induk Cibitung.
  • Keseimbangan antara penawaran serta permintaan merupakan faktor utama di mana menentukan harga sayur mayur.

Kesimpulan

Perlu diperhatikan kembali bahwa informasi mengenai harga di atas dapat terjadi perubahan sewaktu-waktu. Hal tersebut biasanya disebabkan oleh berbagai faktor, baik masa panen ataupun biaya produksi.

Mungkin itu saja pembahasan mengenai daftar harga sayur mayur di Pasar Induk Cibitung terbaru hari ini. Demikianlah ulasan singkat ini, semoga dapat bermanfaat bagi kalian di mana hendak berbelanja di pasar tersebut.

Photo of author

Giring Maulana

Seseorang yang memiliki pengetahuan dan pengalaman di bidang kuliner, resep makanan dan restoran. Dan saat ini aktif menjadi penulis di corecitypark.com.

Share:

Related Post